Cara membuat blog di Blogger

1 komentar:
Bagi anda yang ingin memiliki sebuah blog, membuat blog di Blogger menjadi pilihan yang terbaik. Terutama bagi Anda yang baru pertama kali atau dalam tahap belajar membuat Blog.

Tetapi sebelumnya Anda harus membuat akun Blogger dahulu, setelah itu:
  • Masuklah ke www.blogger.com dan klik "Buat Blog".
masuk ke blogger
  • Pilih buat blog
buat blog pertama anda
  • Kemudian masukkan judul dan alamat (URL) untuk blog yang ingin Anda buat dan pilih template blog Anda, yaitu dengan cara mengklik template yang sesuai dengan selera Anda. Nantinya, seperti itulah tampilan blog untuk pembaca Anda. Setelah itu klik Buat Blog, maka Blogger akan membuat blog baru sesuai permintaan Anda  yang akan ditampilkan di alamat yang Anda pilih pada langkah ini.
mengatur tampilan awal template
  • Blog Anda telah selesai dibuat. Untuk melihat blog Anda klik Lihat Blog.

hasil blog yang kita buat
  • Setelah Anda klik Lihat Blog, maka Blogger akan menampilkan blog Anda di tab windows baru seperti contoh di bawah.
preview halaman blog
  • Sampai di sini Anda telah berhasil membuat blog di Blogger.

Cara membuat akun di Blogger

1 komentar:
Cara membuat akun Blogger sagat mudah. Anda tinggal masuk ke beranda Blogger di situs www.blogger.com, klik "Ciptakan Blog Anda" lalu buatlah Akun Google. Tetapi kalau Anda sudah memiliki akun Google, misalnya Anda sebelumnya telah mempunyai produk Google lainnya seperti orkut, Grup Google, Gmail, dan yang lain maka Anda tinggal melanjutkan dan masuk dengan akun Anda tersebut.

Selanjutnya, pilih nama tampilan dan tandai di "setujui Persyaratan Layanan" di Blogger. Setelah semuanya selesai, Anda telah siap untuk mulai membuat blog!

Baca juga: Cara membuat blog di Blogger

Cara menggunakan pintasan/shortcut di Blogger

Tidak ada komentar:
Sebenarnya Blogger telah melengkapi editor entrinya dengan pintasan atau shortcut keyboard yang bisa kita gunakan saat mengedit posting. Pintasan keyboard ini 100% berfungsi  di browser Google Chrome, Internet Explorer 8+, dan Mozilla Firefox 3+, dan mungkin masih bisa berfungsi pada browser lainnya. 

Berikut pintasan/shortcut tersebut:
  1. Control + b            : Huruf tebal
  2. Control + i             : Huruf miring
  3. Control + l             : Blockquote (khusus saat berada pada modus HTML)
  4. Control + z            : Undo
  5. Control + y            : Redo
  6. Control + shift + a  : Menautkan
  7. Control + shift + p  : Pratinjau
  8. Control + d            : Menyimpan sebagai Draf
  9. Control + s            : Memublikasikan Entri
  10. Control + g            : Transliterasi bahasa Hindi

Itulah beberapa shortcut yang disediakan oleh Blogger di entri editor.

Semoga bermanfaat.

Biaya rekening PayPal

Tidak ada komentar:

Berikut ini rincian biaya Rekening PayPal:

1. Membuka rekening:
PayPal tidak mengenakan biaya untuk membuka rekening di PayPal.

2. Mengirim uang - Pembayaran pribadi:
Anda dapat mengirim uang kepada keluarga dan teman secara gratis hanya jika Anda menggunakan saldo PayPal atau rekening bank atau gabungan saldo PayPal dan rekening bank.

Untuk pembayaran pribadi, Anda akan dikenakan biaya bila menggunakan kartu debet atau kartu kredit. Biaya sebesar 2,9% ditambah US$0,30 dari jumlah yang dikirim. Misalnya, jika Anda mengirim sebesar US$100,00 menggunakan kartu kredit, maka biayanya adalah sebesar US$3,20 ($2,90 + $0,30). Untuk pembayaran pribadi, pengirim dapat membayar biaya atau mengalihkannya kepada penerima. Jika tidak ingin membayar biaya tersebut, penerima dapat memilih untuk menolak pembayaran.

3. Menerima uang - Pembayaran pribadi:
Anda dapat menerima uang dari keluarga atau teman secara gratis bila mereka mengirim uang dari situs Web PayPal, hanya dengan menggunakan saldo PayPal atau rekening bank atau gabungan saldo PayPal dan rekening bank.

Jika Anda menerima pembayaran pribadi yang dilakukan dengan menggunakan kartu debet atau kartu kredit, maka pengirim memiliki opsi untuk membayar biaya atau mengalihkannya kepada Anda. Jika tidak ingin membayar biaya tersebut, Anda dapat memilih untuk menolak pembayaran.

Jika biaya dialihkan kepada Anda, biayanya adalah sebesar 2,9% ditambah US$0,30 dari jumlah yang diterima. Misalnya, jika Anda mengirim sebesar US$100,00 menggunakan kartu kredit, maka biayanya adalah sebesar US$3,20 ($2,90 + $0,30).

Biaya ini juga berlaku jika Anda mengklik Minta Uang di situs Web PayPal dan meminta uang dari teman dan keluarga. Biaya tersebut berlaku jika teman atau anggota keluarga Anda pada saat membayar hanya menggunakan saldo PayPal atau rekening bank atau gabungan saldo PayPal dan rekening bank.

4. Barang dan jasa - Pembayaran pembelian:
Tidak ada biaya yang dikenakan karena menggunakan PayPal untuk membeli barang atau jasa. Namun, jika Anda menerima uang untuk barang atau jasa (misalnya, menjual barang di eBay), maka biaya untuk setiap transaksi adalah sebesar 2,9% ditambah US$0,30 dari jumlah yang diterima.

5. Pembayaran internasional:
Anda akan dikenakan biaya bila mengirim pembayaran kepada seseorang di negara lain atau jika menerima pembayaran dari seseorang di negara lain. Perlu diketahui bahwa biaya nilai tukar juga berlaku jika terdapat konversi mata uang. Bagian Biaya dalam Kesepakatan Pengguna PayPal memiliki informasi khusus. Anda dapat menemukan Kesepakatan Pengguna dengan mengklik Kesepakatan Hukum di bagian bawah setiap halaman PayPal.

Catatan: PayPal akan menghentikan pembayaran pribadi yang akan dikirim ke dan dari India. Jika Anda mengirim uang untuk pembayaran pribadi ke India, sebaiknya Anda mencari cara pembayaran lainnya sampai Paypal dapat mengembalikan fungsi pembayaran pribadi ke wilayah ini.

6. Menarik uang:
Anda dapat menarik uang dari rekening bank Anda ke rekening bank tanpa biaya apapun. Jika Anda memilih untuk menerima cek, biaya yang dikenakan sebesar $1,50.

Pembagian jenis rekening PayPal

Tidak ada komentar:

Jenis rekening PayPal terbagi menjadi 3, yaitu rekening Pribadi, Primer, dan Bisnis. Pada dasarnya semua jenis rekening PayPal memungkinkan Anda untuk mengirim dan menerima pembayaran. Meskipun PayPal sendiri membagi fasilitas atau fitur rekening berdasarkan kebutuhan pelanggannya.

Pembagian jenis rekening PayPal:
  • Rekening Pribadi: Disarankan untuk orang yang berbelanja dan membayar secara online, atau ingin mengirim maupun menerima pembayaran pribadi untuk pengeluaran bersama seperti pemisahan tagihan makan malam atau tagihan sewa.
  • Rekening Primer: Disarankan untuk penjual biasa atau non-perusahaan yang ingin mendapatkan bayaran secara online, serta melakukan pembelian online.
  • Rekening Bisnis: Disarankan untuk pedagang yang beroperasi di bawah nama perusahaan/grup. Fitur ini menawarkan fitur tambahan, misalnya membolehkan akses terbatas hingga 200 karyawan ke rekening dan alias email layanan pelanggan bagi masalah pelanggan yang akan dialihkan untuk tindak lanjut yang lebih cepat.

Cara Upgrade PayPal Primer ke Bisnis

Tidak ada komentar:

Cara meng-upgrade jenis rekening PayPal Anda dari Rekening Primer ke Rekening Bisnis sesuai dengan petunjuk dari PayPal


Kapan harus memverifikasi PayPal

Tidak ada komentar:
Kapan harus memverifikasi rekening PayPal kita?

Jika rekening PayPal kita telah mencapai batas pengiriman $100 USD atau jika kita ingin menarik uang ke

Cara menggunakan PayPal yang belum terverifikasi

4 komentar:
Bagaimana cara menggunakan PayPal kita jika belum terverifikasi?

Anda tetap dapat menggunakan PayPal meskipun belum memverifikasi dengan rekening kartu debet/kredit

Cara mendapatkan status terverifikasi Paypal

Tidak ada komentar:
Saat ini, satu-satunya cara untuk mendapatkan status PayPal terverifikasi di Indonesia adalah dengan menambahkan